11 Gambar Kamar Mandi Minimalis di Area Kecil & Sempit. Tak Butuh Ukuran Luas untuk Tampil Modern! -- Merancang kamar mandi kecil agar terlihat indah dan nyaman memiliki tantangan tersendiri karena keterbatasan ruang yang ada. Namun, hal itu biasa diatasi dengan mencari preferensi terbaik pada gambar kamar mandi minimalis yang tak terlalu luas ini.
Sahabat, butuh kejelian dan ketelitian dalam merancang kamar mandi sempit dan kecil.
Ini karena keterbatasan ukuran kamar mandi kerap kali membuat bingung bagaimana cara menatanya.
Umumnya, ukuran kamar mandi kecil dan terbatas hanya seluas 1 x 2, 2 x 3, 2 x 2, 2 x 1, hingga 1,5 x 1,5.
Meskipun kecil, bukan berarti kamu tak bisa membuatnya terlihat lebih apik dan nyaman, lo.
Kamu bisa eksperimen lebih jauh bagaimana mengatasi hambatan keterbatasan lahan tersebut.
Bagaimanapun, ukuran ruangan tidak menjadi masalah sepanjang kamu memiliki ide untuk diterapkan.
Untuk menambah preferensi kamu, simak ragam gambar kamar mandi kecil yang terlihat minimalis, indah, dan modern ini.
Gambar Kamar Mandi Minimalis di Lahan Kecil dan Sempit
1. Kamar Mandi Minimalis dengan Dekorasi Tanaman Monstera
Meskipun berukuran sempit, kamu masih bisa membuat suasana kamar mandi terlihat lebih indah dengan meletakkan tanaman hias monstera.
Adanya tanaman hias daun di dalam kamar mandi membuat terasa lebih segar dan sedap dipandang mata.
Belum lagi, kamar mandi tersebut bertema monokrom dengan pemilihan keramik bergaya heksagonal yang menambah keunikan tersendiri.
Area kamar mandi sempit tersebut terasa lebih luas karena pemilihan warna cat kamar mandi yang juga sempurna.
2. Kamar Mandi Minimalis Tanpa Bak Mandi Sumber: Instagram @thebloomingnest
Solusi terbaik mengatasi ukuran kamar mandi kecil adalah dengan menghindari perlatan yang memakan banyak tempat.
Misalnya saja tanpa menggunakan bak kamar mandi karena dijamin tidak akan efisien.
Untuk itu, kamu bisa menggunakan pancuran alias shower karena minim tempat dan hemat air.
Pancuran tersebut bisa ditempatkan diujung atau di dinding depan closet.
Janga lupa, berikan pula sentuhan dekorasi dengan ambalan dinding sebagai tempat penyimpanan aneka hiasan dan lainnya.
3. Kamar Mandi Minimalis Bawah Tangga Sumber: Instagram @rumah_aristo
Ingin memanfaatkan ruangan sempit di bawah tangga untuk kamar mandi yang ciamik? Kamu bisa meniru gambar kamar mandi yang satu ini.
Meskipun kecil, kamar mandi di area bawah tangga bisa tampak apik apalagi dengan pemilihan keramik yang estetis.
Selain itu, adanya cactus diffuser membuat kamar mandi ini terasa lebih harum dan indah karena bentuknya.
Jadi lebih menarik, kan?
4. Kamar Mandi Minimalis dengan Sentuhan Batu Alam Sumber: Instagram @kamarmandiminimalis
Gambar kamar mandi minimalis di atas merupakan salah satu preferensi terbaik bagi kamu yang mempunyai kamar mandi dengan keterbatasan lahan.
Jadikan kamar mandi di rumah terasa lebih alami dengan penggunaan batu alam dan unsur kayu.
Penempatan bak mandi yang unik ala Bali menjadi nilai tambah untuk kamar mandi yang satu ini.
5. Kamar Mandi Minimalis dengan Keramik Hitam Sumber: Instagram @rumah.pakde
Kata siapa keramik dinding kamar mandi hitam membuat suasana terasa sangat menyeramkan?
Buktinya, gambar kamar mandi minimalis yang satu ini terlihat lebih elegan.
Asalkan didekorasi dengan tepat, kamar mandi ukuran terbatas dengan keramik hitam bisa tampil lebih eye catching, kok.
6. Kamar Mandi Minimalis dengan Gaya Mewah Sumber: renoguide.com.au
Elegan, halus dan mempesona.
Itulah gambaran dari kamar mandi yang satu ini.
Meskipun kecil dan terbatas, akan tetapi kamar mandi ini terasa sangat mewah.
Warna lembut pada bagian dinding merupakan pilihan tepat untuk dipadukan dengan meja marmer yang beraksen emas.
7. Kamar Mandi Minimalis dengan Bathub Sumber: houzz
Mempunyai ukuran kamar mandi dengan luas 1 x 2 atau 1,5 x 2? Kamu bisa kok menempatkan bathub di dalamnya.
Namun, yang perlu diingat adalah ukuran dari bathub tersebut.
Jangan sampai, kamu memilih ukuran bathub yang tidak tepat sehingga sulit untuk melewati pintu kamar mandi.
Meskipun ukuran kamar mandi kecil, akan tetapi bathub bisa jadi alternatif pengganti bak mandi konvensional.
8. Kamar Mandi Minimalis dengan Partisi Kaca Sumber: Housebeautiful
Bagaimana dengan penempatan partisi kaca pada kamar mandi minimalis?
Meski kamar mandi kamu hanya memiliki ruang kecil untuk pancuran, kamu tetap bisa kok membuatnya terlihat lebih mewah.
Ambil contoh, desain kamar mandi minimalis yang dirancang oleh Romanek Design Studio ini menempatkan area shower untuk kamar mandi kecil.
Dengan ukuran 2?2, area kamar mandi terlihat lebih modern meskipun terbatas.
9. Meja Panjang untuk Powder Room Sumber: homedesigning
Jadikan powder room lebih istimewa dengan pemilihan warna keramik yang tajam, dekorasi yang simpel, dan meja kayu yang natural.
Dengan desain seperti ini pada powder room, membuat tamu yang berkunjung akan lebih berkesan.
10. Kamar Mandi Minimalis Serba Putih Sumber: Homedesigning
Kamar mandi modern minimalis serba putih ini memiliki tampilan yang istimewa.
Meskipun kecil dan terbatas, akan tetapi membuat kamar mandi yang satu ini tetap modern.
Tertarik menjadikan kamar mandi serba putih?
11. Kamar Mandi Minimalis Kekinian Sumber: houzz
Memiliki kamar mandi dengan ukuran 2 x 3? Gambar kamar mandi di atas bisa kamu tiru.
Tempatkan kabinet berwarna biru, keramik kamar mandi dengan motif unik, serta aksesn emas pada pancuran atau shower.
Dengan begitu, kamar mandi yang minimalis dan terbatas akan terasa sangat lebih modern dan kekinian.
Itulah 11 gambar kamar mandi minimalis di lahan kecil dan sempit.
Semoga informasi ini bemanfaat
Sumber : 99.co

0 Comments
Post a Comment